Minggu, 24 Januari 2021

Belajar Membaca Suku Kata

 Suku kata? Pasti semua orang pernah belajar suku kata saat awal-awal mulai belajar membaca. Metode ini banyak digunakan oleh para pengajar anak usia dini, sebagai persiapan untuk memasuki jenjang pendidikan Sekolah Dasar (SD). Walau demikian sudah kita ketahui ada rentang usia yang baik untuk anak belajar membaca, namun tidak sedikit yang sejak dini mulai belajar mengenalkan huruf sampai belajar membaca.

Sebelum masuk belajar suku kata, tentu saja harus ada pengenalan huruf atau abjad. Setelah itu baru mengenalkan suku-suku kata. Kemudian bisa lanjut ke merangkai suku-suku kata menjadi sebuah kelompok kata lalu kalimat sederhana. Keuntungan dari menggunakan metode ini antara lain adalah:

- Mempercepat proses penguasaan kemampuan membaca sebagai permulaan, karena tidak ada proses mengeja huruf demi huruf.

- Dapat belajar mengenalkan huruf dengan merangkai suku kata yang dipergunakan.

- Dapat secara mudah mengetahui berbagai macam kata dalam kegiatan belajar membaca bagi pemula.

Metode ini bisa dibilang dapat membantu anak yang mengalami kesulitan belajar seperti cepat bosan, sehingga bisa digunakan untuk meningkatkan motivasi belajar membaca anak. Kita bisa mengaplikasikan cara ini tentu dengan menggunakan buku-buku belajar membaca dengan metode suku kata yang memang sudah banyak dijual di toko-toko buku. Selain itu kita juga bisa menggunakan media kartu suku kata. Kartu suku kata juga sudah banyak dijual, namun kali ini saya mencoba untuk membuat sendiri buat anak.

Untuk membuat sendiri tidaklah susah, namun tentu saja membutuhkan waktu ekstra, ya. Kita hanya perlu kertas atau karton polos putih atau berwarna sesuai keinginan, yang kemudian dipotong kecil-kecil berbentuk persegi. Lalu setelahnya kita tuliskan pada masing-masing potongan tadi suku-suku kata. Saya juga menambahkan beberapa potongan karton yang ditulis hanya huruf atau abjadnya saja. Jika sudah selesai, boleh disusun berurutan abjad atau sesuai kebutuhan dan keinginan.

Belajar membaca dengan metode suku kata yang menggunakan kartu suku kata ini cukup menarik anak saya. Jadi saya menyebutkan satu kata lalu kemudian dia mencari potongan-potongan padanan suku-suku kata tersebut untuk dirangkai menjadi 1 kata yang disebutkan. Proses ini dilakukan seperti seolah-olah kita sedang bermain, namun dibalik itu kita sambil mengenalkan dan mengajarkan anak membaca. Menurut saya ini seru, menyenangkan dan minim kebosanan. Tetap saja kita tidak bisa memaksakan anak usia dini untuk segera bisa membaca, karena ada tahapan-tahapan yang akan dilewati anak untuk mencapai kemampuan membacanya dan saya sebagai orangtua mengarahkan serta mendampinginya. Cobain, yuk! 😊


Referensi:

Berbagai sumber google


《cyndiealia - bukan pengajar, tapi sedang mengajari anak ☺》















Bundles of Stories - Simplicity Writing

Waktu itu Berharga

    Aku menutup buku catatan harianku setelah selesai menuliskan rencana kegiatan untuk esok hari. Ini satu diantara kegiatan di akhir har...